DESCRIPTION
Bayangkan jika rumah kita jorok, penuh dengan tikus, air yang kotor, makanan yang tidak sehat, hampir roboh dan bau yang menyengat. Tentu kita yang ada di dalamnya tidak betah dan tidak tumbuh dengan normal. Lalu bagaimana jika tanamanmu mengalaminya juga? air yang kotor, banyak jamur, bakteri patogen, sedikit rongga udara, dan tidak kuat menopang tanaman? Media tanam adalah rumah bagi tanaman. Mari kita belajar membangunkan rumah yang bisa memanjakan tanaman!